5 Alasan Penting Konsultan Karier untuk Meningkatkan Potensi Diri

24 Juni 2025 17:25 WIB
Ilustrasi konsultasi karir
Ilustrasi konsultasi karir ( freepik.com )

Radiosmartfm.com - Konsultan karier merupakan profesional yang membantu orang untuk memahami dirinya sendiri, demi menemukan karier yang ingin dicapai. 

Proses konsultasi tidak hanya untuk menentukan pilihan karier yang diinginkan, tetapi juga mengenai pengembangan, bahkan transisi karier.

Efektivitas konsultan karier bukan tanpa sebab, hal ini juga dilandasi dari permintaan di kalangan usia 25-54 tahun. 

Berdasarkan survei OECD di 6 negara, 4 dari 10 orang dewasa pernah berkonsultasi karier dalam 5 tahun terakhir, serta 70% diantaranya mengaku mengalami peningkatan status pekerjaan setelah 6 bulan konsultasi.

Baca Juga: Wali Kota Munafri Lantik Pejabat Baru, Tegaskan Pentingnya Ritme Kerja yang Solid

Peran konsultasi karier menjadi titik terang bagi pekerja yang mulai merasa bimbang, buntu, atau salah arah dalam membangun karier. Tidak sedikit orang yang bekerja, namun tidak selaras dengan minat dan bakat yang dimiliki.

Hadirnya konsultasi karier, akan menunjukan arah yang lebih strategis dan terarah. Berikut beberapa alasan penting peran dari konsultasi karier bagi calon pekerja sampai profesional.

1. Membantu menemukan arah karier yang tepat

Melalui konsultasi karier, Anda akan dibimbing untuk menemukan potensi diri, nilai pribadi dan tujuan jangka panjang. Hasil akhirnya adalah menemukan jalur karier mana yang tepat untuk ditempuh, sesuai minat dan bakat, bukan karena sekedar “ikut arus”.

2. Merancang Pertumbuhan karier jangka panjang

Bukan hanya menemukan arah karier yang tepat, tetapi konsultan karier juga akan membantu Anda, dalam menyusun strategi promosi dan pertumbuhan dari karier Anda kelak, yang mana, hal ini akan didorong dengan menentukan skill yang perlu di upgrade, sehingga jika ada perubahan industri, Anda mampu bertahan.

PenulisTesa Dabur
95.9 fm
97.8 fm