Wali Kota Makassar Danny Pomanto Sebutkan Tiga Program Prioritas dalam RKPD 2026

30 Januari 2025 15:51 WIB
( )

Makassar, SmartFm – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto, secara resmi membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Makassar Tahun 2026 di Four Points By Sheraton, Kamis (30/01/2025).

Forum ini bertujuan untuk menyusun program-program yang akan dijalankan oleh pemerintah Kota Makassar pada masa mendatang.

Dalam sambutannya, Danny Pomanto mengungkapkan bahwa RKPD kali ini memiliki perbedaan signifikan dengan tahun-tahun sebelumnya, karena 2026 akan menjadi masa transisi menuju pemerintahan yang baru.

Oleh karena itu, perencanaan ini membutuhkan konektivitas yang baik antara program lama dan yang baru agar pemerintah Kota Makassar dapat berjalan dengan efektif dan berkelanjutan.

“Perencanaan RKPD menjadi salah satu tahapan penting dan layak untuk dilakukan persiapan yang matang. Kita dalam masa transisi, ada masanya jabatan, sehingga kepemimpinan ini dilanjutkan dengan pemimpin yang baru jadi kita butuh konektor untuk menyatukan program yang baru dan lama,” ujar Danny.

Danny Pomanto mencontohkan pengalamannya dalam melanjutkan program layanan publik dari mantan Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin, yang berfokus pada layanan publik dari lahir hingga meninggal. Program tersebut ditingkatkan menjadi

"Home Care" yang kini menjadi percontohan bagi kabupaten/kota lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Danny menyampaikan tiga ciri program yang harus dipertahankan. Pertama, program yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dengan hasil yang terukur melalui indeks kebahagiaan. Kedua, program yang memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan ekonomi kota yang melebihi rata-rata nasional. Ketiga, program yang berdampak secara global.

“Jangan kita terjebak pada hal-hal baru yang tidak mendasar, yang penting langsung dieksekusi. Program yang kita buat harus produktif dan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” tegasnya.

Danny juga berharap program-program yang telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan diakui secara nasional dan internasional, seperti Home Care dan Makassar Low Carbon City, dapat diteruskan oleh pemimpin selanjutnya.

“Jika program ini sudah diakui oleh dunia, nasional, dan dirasakan oleh masyarakat lokal, tidak perlu mencari hal baru. Kita sudah punya program yang diakui global, seperti Home Care dan Makassar Low Carbon City. Itu yang dicari,” tambahnya.

Danny berharap, meski dalam masa transisi, program-program tersebut dapat dilanjutkan dan memberikan dampak positif bagi Kota Makassar.

95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz fm
101.2 fm
101.8 fm