Radiosmartfm.com - Menjalankan bisnis yang berhubungan langsung dengan pelayanan kepada konsumen memiliki tantangan tersendiri, terutama di tengah ketatnya persaingan yang mendorong para pelaku usaha untuk terus mencari strategi dalam mempertahankan bisnis mereka.
Wawancara Smart FM dalam program Podcast Smart Business (22/07/2025) bersama Abraham Viktor, pemilik Hangry, mengungkap berbagai strategi yang dijalankan untuk menjaga kualitas layanan dan menghadapi tantangan bisnis di industri consumer business.
Menurut Viktor, prinsip utama yang dijalankan Hangry adalah bergerak cepat dalam segala aspek, terutama dalam menangani komplain pelanggan. Targetnya, setiap keluhan direspons dan diselesaikan dalam waktu kurang dari 24 jam.
Dalam industri consumer business, pelanggan memiliki banyak pilihan. Bisnis yang kita bangun bisa saja memiliki puluhan hingga ribuan kompetitor. Maka dari itu, kunci memenangkan hati pelanggan adalah melalui pelayanan yang cepat, personal, dan konsisten.
Baca Juga: 4 Tanda Keuangan Rumah Tangga Sedang Krisis dan Harus Diwaspadai
Di tengah ketidakpastian ekonomi dan kebijakan pemerintah yang kadang membebani pelaku usaha, Viktor memilih untuk tetap waspada dan proaktif. Ia percaya bahwa ancaman justru mendorong perusahaan untuk bergerak lebih cepat dan tetap unggul di tengah kompetisi.
Menurutnya, ancaman itu membuat pemilik usaha tidak lengah. Apalagi di industri Food and Beverage (FnB), sebisa mungkin untuk selalu mencari celah agar tetap jadi pilihan utama pelanggan.
Inovasi juga menjadi bagian penting dari strategi Hangry. Viktor menyebutkan bahwa menciptakan produk dengan karakter dan cita rasa khas adalah cara mempertahankan keunggulan.
“Ayam pedas kan sudah banyak. Tapi kami desain pedasnya bukan cuma pedas, tapi bulat, kompleks, dan berlapis-lapis rasa. Bahkan setelah ditelan dan pelanggan menjilat jari mereka, masih terasa aromanya. Itu yang jadi goal kami.” jelas Viktor.
Baca Juga: Koperasi Merah Putih: Strategi Baru Pemerintah Bangkitkan Ekonomi Desa