KPU Resmi Tetapkan YSK-Victory Pemenang Pilkada Sulut 2024, Ketua TKD: Berterima Kasih Kepada Rakyat Sulawesi Utara

8 Desember 2024 19:50 WIB
Ketua TKD & Tim Pemenangan YSK-Victory
Ketua TKD & Tim Pemenangan YSK-Victory ( )

Manado, SmartFM – Rapat Pleno Terbuka yang selesai di gelar Komisi Pemilihan Umum Sulawesi Utara terkait hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Utara tahun 2024 menetapkan Pasangan Calon Nomor Urut 1 Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus dan Victor Mailangkay raih suara terbanyak 539.039, bertempat di Swissbell Hotel, Sabtu (07/12/24).

Ketua TKD Sulut YSK-Victory Ramoy Markus Luntungan pada saat diwawancarai awak media menuturkan “Puji Tuhan”, “Syukur Alhamdulilah”, telah mendengar keputusan resmi Komisi Pemilihan Umum Sulawesi Utara sebagai instansi yang berwenang sehingga Pasangan Calon Nomor Urut Satu menjadi Pemenang Pilkada Sulut tahun 2024 dan berterima kasih kepada masyarakat Sulawesi Utara yang telah memenangkan paslon YSK-Victory,”tutur Ramoy.

Ia juga menyampaikan masih menunggu proses selanjutnya yaitu pelantikan Gubernur yang baru direncanakan pada bulan Februari 2025 sesuai dengan aturan yang ada,”ujar Ramoy.

Sementara itu dilokasi yang sama Sekretaris TKD YSK-VM Ferdinand Novi Mewengkang menghimbau untuk seluruh masyarakat Sulawesi Utara “ Marilah kita menerima dengan hati yang penuh kedamaian apalagi menghadapi hari natal” dan “Marilah kita kawal bersama-sama sampai pada saat pelantikan Gubernur yang baru, Gubernur yang terpilih untuk rakyat Sulawesi Utara,"imbau Ferdinand.

95.9 fm
97.8 fm