Manado, SmartFM - PT Hasjrat Abadi menghadirkan Sentral Yamaha Calaca yang berada di Jalan Sisingamangaraja, Pertokoan 45 Manado, Jumat (25/4/2025).
Direktur PT Hasjrat Abadi Gerry Lontoh dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan momen yang sangat spesial bukan hanya peresmian Sentral Yamaha Calaca tetapi juga wujud nyata, komitmen untuk terus berkembang dan hadir lebih dekat kepada masyarakat khususnya di kota Manado, Sulawesi Utara.”ucap Lontoh.
Gerry mengungkapkan latar belakang PT Hasjrat Abadi yang menjadi pondasi hingga saat ini, didirikan oleh Kakek dari Gerry Lontoh yaitu bernama Willy Lontoh yang menjadi salah satu pelopor perusahaan otomotif di Indonesia Timur, sudah lebih dari 60 tahun PT Hasjrat Abadi menjadi main dealer resmi sepeda motor Yamaha di Sulawesi Utara dan di propinsi-propinsi lainnya di Indonesia Timur.”ungkap Lontoh.
Kami hadir dengan jaringan yang luas, fasilitas yang lengkap serta sumber daya manusia yang handal dan terlatih dengan tujuan untuk menghadirkan solusi transportasi terutama kendaraan roda dua yang berkualitas bagi masyarakat Indonesia Timur dan terutama di kota Manado yang merupakan asal-usul Kakek Willy Lontoh tercinta.”ujar Lontoh.
Pada kesempatan ini Gerry Lontoh menyampaikan berbangga memperkenalkan Sentral Yamaha Calaca dimana outlet ini hadir dengan modern,inovatif yang dirancang untuk mendukung ekosistem 3S yakni:Sales, Service dan Sparepart dengan tujuan utama untuk meningkatkan pengalaman dan kepuasan konsumen sepeda motor Yamaha. Dari sisi penjualan unit menyediakan berbagai pilihan sepeda motor Yamaha yang terbaru dan tentunya akan menjawab segala kebutuhan masyarakat di Manado."kata Lontoh.
Ia juga menjelaskan kemudahan proses pembelian dirancang lebih mudah dan fleksibel baik secara tunai maupun melalui kredit dengan dukungan leasing-leasing yang sudah tersedia selain itu Gerry menambahkan kemudahan lainnya yaitu fasilitas trade inn atau tukar tambah dengan sepeda motor lainnya.”jelas Lontoh.
Outlet Sentral Yamaha Calaca ini tidak hanya sebagai showroom penjualan tetapi juga menawarkan berbagai layanan purna jual dan terpadu demi kenyamanan dan kemudahan bagi pelanggan-pelanggan kami diantaranya layanan service yang lebih baik yaitu adanya 9 by cliff yang bisa melayani sekitar 60 unit per hari, ketersediaan suku cadang asli yang lengkap, fasilitas pemesanan servis kendaraan, layanan servis kerumah pelanggan serta dilengkapi ruang tunggu yang lebih nyaman."tutur Lontoh.
Gerry Lontoh berharap kehadiran Sentral Yamaha Calaca ini dapat memberikan kontribusi positif khususnya bagi masyarakat kota Manado dan sekitarnya dan menjadi bagian dari pertumbuhan dan mobillitas, memberikan pelayanan terbaik, mendukung perekonomian lokal serta bersinergi dengan pemerintah daerah dalam memajukan sektor otomotif dan transportasi.”harap Lontoh.
Pada kesempatan yang sama Presiden Direktur dan CEO Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Dyonisius Beti mengatakan, pihaknya bangga Hasjrat Abadi menghadirkan Sentral Yamaha Calaca karena lokasi ini adalah lokasi cikal bakal pertama kali berusaha di kantor ini dan berkembang bukan hanya di Manado lalu menjadi bisnis di seluruh Indonesia Timur bahkan skala nasional dengan berbagai jenis usaha lainnya.
Dyonisius juga mengatakan mengapresiasi kehadiran mitra kerja kami leasing seperti Hasjrat Multi Finance, BAF, Adira, SOF, dan Mandala yang menunjukkan komitmen yang tinggi dari para leasing untuk mendukung Yamaha."kata Beti.
Dyonisius mengungkapkan dengan pembukaan Sentral Yamaha Calaca ini adalah yang pertama dan mewah sebagai main dealer di luar Jakarta. Ini bukan untuk semata-mata untuk membanggakan diri sendiri namun ini adalah wujud Yamaha berterima kasih kepada konsumen, kita ingin memberikan kepuasan kepada konsumen yang ada di wilayah kota Manado dan tentunya mengenai harga semua sama dengan dealer-dealer Yamaha lain, tidak lebih mahal baik itu harga motor, pelayanan servis dan suku cadang.”ungkap Beti.
Kehadiran Sentral Yamaha Calaca ini ingin memberikan nilai lebih kepada konsumen dan Ia menjelaskan slogan dari Yamaha Semakin di Depan itu jangan disalahartikan bukan kenceng-kencengan bawa motor tetapi memiliki arti “Hari ini Hidup kita lebih baik dari kemarin”.”pungkas Beti.